Design Corel Draw CARA MEMBUAT SPANDUK KEREN DENGAN COREL DRAW

 Cara Membuat Spanduk dengam CorelDraw X7

1. Buka coreldraw kalian dan atur ukuran lembar kerja menjadi 200 cm x 100 cm.

2. Kemudian buat background dengan Rectangle tool dan beri warna.

3. Buat garis dengan menggunakan Freehand tool

4. Selanjutnya edit garis tadi menjadi melengkung dengan menggunakan Shape tool.

5. Setelah itu kasih warna menggunakan Smart Fill tool.

6. Hilangkan garis yang dibuat tadi caranya blok atau select garis tadi kemudian Delete.

7. Masukkan atau import gambar, kemudian klik kanan pada gambar pilih PowerClip Inside, arahkan panah ke objek putih yang sudah kita buat.

8. Jika kurang pas, kalian klik kanan pada objek putih pilih Edit PowerClip.

9. Untuk menutupi bagian bawah kalian buat objek persegi panjang menggunakan Rectangle tool dan beri warna.

10. Untuk menghilangkan garis pinggir select objek persegi panjang > Outline pen > no outline.

11. Buat lagi garis dibagian pojok kiri atas menggunakan Freehand tool. Atur menjadi melengkung menggunakan Shape tool dan beri warna.

12. Selek objek putih yang sudah ada masjidnya, pilih Shadow Drop tool untuk memberi efek bayangan.

13. Selanjutnya buatlah teks menggunakan Text tool.

14. Untuk memberi efek bayangan caranya seperti cara nomor 12.

15. Masukkan gambar ketupat, beduk dan ornament-ornament lampu lalu atur seperti ini.

16. Selesai 

Sangat mudah sekali. Di jamin setelah ini kalian bisa membuatnya hehee. Sekian dulu tutorial Cara Membuat Pamflet Dengan CorelDraw X7. Kalau kalian masih belum paham silahkan tinggalkan jejak di bawah ini dan terus semangat belajar. Selamat mencobanya di rumah. :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian Desain Grafis, Tugas Graphic Desainer dan Keahliannya